Visitors

Jumat, 07 Juni 2013

Anggota SNSD Mana Yang Paling Populer di Luar Korea?

SNSD-Dancing-Queen1
Kepopuleran girlband SNSD di Korea tak usah diragukan lagi begitu pula dengan kepopuleran mereka di luar Korea, siapa sih yang tak kenal Girls’ Generation? Namun, siapa sebenarnya anggota SNSD yang paling populer di luar Korea?
Ketika pertanyaan itu dilontarkan pada para anggota SNSD pada acara KBS’s “Hello” yang ditayangkan pada 14 Januari 2013 kemarin, YoonA, Tiffany, Jessica, Sunny, Hyoyeon, dan Taeyeon yang menjadi bintang tamu kala itu memerlukan waktu sedikit untuk berfikir sebelum mereka menjawab. Mereka kemudian sepakat jika masing – masing anggota mempunyai kepopuleran di tempat yang berbeda.
Hyoyeon sang dancing machine memiliki kepopuleran yang lebih tinggi dari teman – temannya untuk kawasan benua Eropa. Tiffany dan Jessica yang lebih lama tinggal di Amerika Serikat juga meraih kepopuleran yang lebih dari teman – temannya di sana. Sedangkan The Image of Girls’ Generation, YoonA dan juga si mungil Sunny amat dicintai di Cina dan Taiwan.
Mendengar pengakuan anggota SNSD mengenai kepopuleran yang berbeda di antara mereka, MC Shin Dong Yup lantas menyadari jika sang leader, Taeyeon tak disebutkan dalam list kepopuleran tersebut. Ia lalu membuat humor dengan menyebut jika Taeyeon pasti terkenal di Jun Joo.
“Kamu pasti terkenal di kota Jun Joo…Karena kamu dilahirkan di Jun Joo.” ujar Shin Dong Yup yang langsung memancing gelak tawa dari hadirin seperti dilansir Soompi.
SNSD sukses melakukan comeback di pasar Korea dengan album ‘I Got A Boy’ yang dirilis pada 1 Januari 2013 kemarin. MV ‘I Got A Boy’ juga telah menembus angka 30 juta view di Youtube dalam waktu kurang dari satu bulan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar